Sabtu, Juni 19, 2010

Luna Hilangkan Tato Lumba-Lumba?


Jakarta, Suara Indonesia News - Pihak berwajib telah menyebutkan jika pihaknya sudah mengantongi nama-nama terduga penyebar video porno mirip artis yang marak beredar di internet saat ini. Bahkan mereka telah memanggil enam saksi yang diduga mengetahui penyebaran rekaman video mesum tersebut. Namun rupanya penyelidikan tak hanya berhenti sampai di situ.

Dalam rekaman video mesum mirip Ariel dan Luna Maya itu, tampak ada tato lumba-lumba yang bertengger di pinggul sang pelakon wanita. Dan untuk membuktikan apakah pelakon wanita itu benar-benar Luna atau bukan, tato lumba-lumba itu pun harus dibuktikan keberadaannya. Berkaitan dengan itu, rupanya pihak kepolisian telah mengantongi nama dokter yang diduga sudah menghilangkan tato pada pinggul Luna Maya. Hal itu diungkapkan oleh Direktur I Keamanan Trans Nasional Badan Reserse Kriminal Mabes Polri, Brigadir Jenderal Polisi Saud Usman Nasution, di Jakarta, Jumat (18/06). Saud menyebutkan jika pihaknya masih mengembangkan penyelidikan termasuk mengamankan data penunjang lainnya untuk keperluan penyidikan.

Sampai saat ini sendiri pihak penyidik Mabes RI menyebutkan jika Ariel, Luna, dan Cut Tari belum mengakui terlibat adegan porno pada video yang beredar luas tersebut.

""Kita tidak perlu pengakuan tapi alat bukti yang cukup untuk membuat konstruksi hukum," kata Saud (Reksi/npy)

Tidak ada komentar: